Course description

Junior Web Developer merupakan salah satu tema pelatihan Program Vocational School Graduate Academy Digital Talent Scholarship 2024 yang berbasis Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) dengan skema Junior Web Developer. Peserta pelatihan Junior Web Developer akan mampu membangun dan mengelola aplikasi berbasis web interaktif. Di akhir pelatihan peserta akan mengikuti uji kompetensi dan sertifikasi Junior Web Developer, bagi yang dinyatakan kompeten akan mendapatkan Sertifikat Kompetensi Junior Web Developer dari BNSP. Pelatihan Junior Web Developer ini dilakukan secara luring dalam waktu 24 JP dan ditujukan untuk mempersiapkan peserta agar memperoleh kompetensi (minimal) yang diperlukan untuk menjadi seorang Junior Web Developer.

Tanggal-Tanggal Penting:

(Diinformasikan melalui dokumen terpisah)

Kriteria Peserta:

Warga Negara Indonesia
Berusia maksimal 29 Tahun pada saat mendaftar
Belum mendapatkan pekerjaan tetap
Siswa SMK/Sederajat tahun terakhir atau lulusan SMK/Sederajat Bidang TIK, atau yang terkait
Mahasiswa Diploma dan Sarjana Bidang TIK, atau yang terkait
Diutamakan memiliki contoh hasil karya, minimal berupa tugas pembelajaran web interaktif
Lolos seleksi administrasi dan/atau substansi
Memiliki perangkat kerja mandiri (laptop)
Unit Kompetensi Utama yang Dilatihkan:

Mengimplementasikan user interface
Menerapkan perintah eksekusi bahasa pemrograman berbasis teks, grafik, dan multimedia
Menyusun fungsi, file atau sumber daya pemrograman yang lain dalam organisasi yang rapi
Menulis kode dengan prinsip sesuai guidelines dan best practices
Mengimplementasikan pemrograman terstruktur
Menggunakan library atau komponen pre-existing
Prospek Karier Lulusan Pelatihan:

Junior Web Developer
Freelance Web Developer
Self-employed workers
Perangkat Pelatihan yang Direkomendasikan untuk Disiapkan oleh Peserta: Spesifikasi laptop

Laptop dengan spesifkasi RAM minimal 4 GB (disarankan 8 GB)
Harddisk space 100GB, Operating System Windows 8, 10, 11
Akses Internet Dedicated 128 kbps per peserta per perangkat Software Tools
XAMPP, MariaDB 5.0, Php 7, Jquery 3.0
Bootstrap5.0
Editor (Visual studio code, Sublime text, notepad++)
Git

What will i learn?

Requirements

Kursus Online Kampoeng Koding

Rp100

Lectures

2

Skill level

Beginner

Expiry period

Lifetime

Related courses